LUWU UTARA, Nadinewsonline.com – Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Luwu Utara, AKBP Muhammad Husni Ramli melakukan silaturahmi dengan Makole (Bangsawan) di Kemakolean Baebunta Kecamatan Baebunta Kabupaten Luwu Utara, Selasa (09/01/2024).
Giat tersebut, dilakukan bersama Danyon D Pelopor Satuan Brimob Polda Sulsel, Kabag Ops Kompol Darwis, Kasat Intelkam Iptu Suhardi dan Kasi Humas Iptu Gustan.
Dalam kesempatan itu, Kapolres AKBP Husni disambut secara tradisi pemasangan Sarung Sutra Makole dan diterima langsung oleh Makole Baebunta, Andi Masita Kampasu Opu Daeng Tawelong.
Diagenda tersebut, terdapat perbincangan serius terkait Kemakolean Baebunta, bagaimana Historis Kemakolean dan peran serta selama ini dalam membangun sinergitas bersama Pemerintah Daerah dan Aparat Penegak Hukum dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif di Luwu Utara.
Sekaitan dengan giat ini, Kapolres AKBP Husni mengatakan, kunjungannya ke Makole Baebunta itu bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan Tokoh Adat, serta menjalin komunikasi dan koordinasi dalam rangka menjaga situasi dan keamanan khususnya di Kabupaten Luwu Utara, terlebih lagi saat ini tengah memasuki tahun politik.
“Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan mengajak Tokoh Adat seperti Makole Baebunta ini, untuk bersinergi dalam menjaga situasi dan mengelola situasi Kamtibmas, agar tetap aman dan kondusif,” kata AKBP Husni.
Tak hanya itu, AKBP Husni pun menuturkan jika Tokoh Masyarakat, seperti halnya Makole Baebunta ini, memiliki peranan penting untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah masing-masing.
Hal itu diutarakan lantaran menurutnya, Tokoh Masyarakat dapat berinteraksi langsung dengan para warga, dan tentunya bisa mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan kedamaian di lingkungannya.
“Partisipasi tokoh masyarakat seperti Makole Baebunta ini, memiliki peran yang sangat penting untuk menjaga situasi keamanan diwilayah,” tuturnya.
“Karena tokoh masyarakat dapat memantau secara langsung kondisi masyarakat yang ada disekitarnya dan mengajak untuk selalu menjaga keamanan dan kedamaian diwilayah mereka,” terang AKBP Husni.